Isi Artikel Utama

Abstrak

Fasilitas umum pencegahan Covid-19 yang diberikan oleh pemerintah desa di Kampung Cimasuk Kidul Kabupaten Garut sudah ada, seperti tempat cuci tangan dan alat penyemprot desinfektan. Namun, masyarakat Kampung Cimasuk Kidul masih tidak dapat menggunakan fasilitas tersebut dengan baik dan masih abai terhadap protokol kesehatan. Hal tersebut dikarenakan kesadaran dan pengetahuan masyarakat Kampung Cimasuk Kidul yang masih kurang. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik Pencegahan Covid-19 Sekolah Tinggi Teknologi Garut dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan serta kesadaran masyarakat Kampung Cimasuk Kidul dalam pencegahan Covid-19. Metode yang digunakan yaitu identifikasi awal, pemaparan edukasi secara daring dan luring, peningkatan kapasitas, serta kegiatan kemanusiaan. Hasil dari penyelesaian masalah di Kampung Cimasuk Kidul adalah tersalurkan 120 masker, terpasang spanduk informasi pencegahan Covid-19, penyemprotan desinfektan, penambahan fasilitas tempat cuci tangan, dan terpasang 2 buah penyanitasi tangan. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata berhasil meningkatkan pengetahuan serta kapasitas masyarakat Kampung Cimasuk Kidul dalam pencegahan Covid-19.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Zhafirah, A., Syarief, G., Purinur, R. S. R., Ghilman, R. M., Albar, R. F., & Fauzi, M. B. (2021). Peningkatan Pengetahuan Pencegahan Covid-19 Masyarakat Kampung Cimasuk Kidul. Jurnal PkM MIFTEK, 1(2), 73 - 85. https://doi.org/10.33364/miftek/v.1-2.73

Referensi

Cahyana, R., Destiani, D., Hakim, B. L., Hakim, B. L., Mulyana, S., & Hardjadidjaja, S.,. (2020). BUKU PEDOMAN KULIAH KERJA NYATA TEMATIK PENCEGAHAN COVID-19 Bersama Lawan Covid-19. Dalam R. D. Cahyana, BUKU PEDOMAN KULIAH KERJA NYATA TEMATIK PENCEGAHAN COVID-19 Bersama Lawan Covid-19 (hal. 23-25). Garut: Cv. Insan Akademika Jl. Subyadinata no. 99 04/02 Jayaraga Tarogong Kidul, Garut, 44151.
Saripudin, I. &. (2020, Agustus 6-7). Keseharian warga Kp. Cimasuk kidul. (G. P. Sharief, Pewawancara)
Septiani, S. &. (2020, Agustus 4). Profil Desa dan Jumlah Penduduk Berdasarkan Kelompok Usia. (G. P. Sharief, Pewawancara)